Monday, July 22, 2013

sudahlah ~

memang iya aku ingin bersamamu lebih lama,
memelukmu lebih erat, menatap matamu lebih dalam,
menggenggam tanganmu lebih keras, memikirkan takdir kita lebih jauh.
tapi kita sama-sama tau, waktu kita tidak lama.

aku punya 14 hari untuk mencintaimu

sisanyaaa...
aku akan mencintaimu dalam diam.

:"

melupakanmu bukan sesuatu yang mustahil bukan?
aku pernah hidup tanpamu dan aku baik-baik saja.
aku pernah tidak memikirkanmu dan aku masih tetap baik baik saja.

yaa, karena aku bisa namun aku tak mau :')

kita?

saya pernah mencintaimu, mungkin sekarangpun masih.
saya pernah mengingatmu, mungkin sekarangpun masih.
saya pernah merindukanmu, mungkin sekarang masih.
saya hilang, iya hilang diantara begitu banyak ingatan, tidakah kamu mengingat kita pernah bersama?
saya jatuh, mungkin bisa bangkit lalu berlari
mungkin juga bisa terpuruk lalu mati.
saya ingin kamu tapi kenyataan tidak begitu.
saya bisa saja melupakanmu, pergi menuju kenangan, terbawa angin masa depan.
tapi apa yang bisa saya jangkau? 
masih berhargakah ingatanku bila tak ada kamu didalamnya?
sudah, saya pergi.. bukan karena ingin.

silahkan kamu berbahagia,
dan saya akan selalu berusaha berpura-pura bahagia.